Pintu depan hunian memiliki peran sebagai pembentuk kesan pertama bagi orang atau tamu yang datang dan menggambarkan identitas pemilik hunian. Mendesain pintu dengan dekorasi menarik dan cantik tentunya akan membentuk kesan yang baik pula. Tak hanya itu, desain pintu yang eye catchy juga bisa ‘menghidupkan’ suasana rumah. Untuk mewujudkan hal tersebut bukanlah hal sulit lho. Cukup gunakan barang-barang yang ada di sekitar dan Anda akan mendapatkan apa yang Anda mau. Lalu, apa saja yang bisa Anda lakukan? Simak ulasannya di bawah ini yuk. Manfaatkan Payung Bekasmu! Payung yang sudah tak terpakai ternyata masih bisa dimanfaatkan lho! Cukup ikat payung dengan pita pada 1/3 bagian ujungnya, biarkan payung sedikit terbuka. Masukan beberapa tangkai bunga (boleh asli atau buatan) sebagai pemanisnya. Terakhir, Anda tinggal menggantungnya di pintu. Voila, semua orang pasti akan menyukai dekorasi Anda! Hiasan Berbentuk Inisial Nama Membuat hiasan pintu berbentuk inisi