Banyak yang mengatakan kalau apartemen hanya diperuntukan
kepada kalangan atas dan ekspatriat. Hal ini karena harga dari hunian vertikal
ini yang bisa dibilang cukup fantastis. Selain itu, biaya maintenance-nya yang juga cukup tinggi dibanding rumah tapak pun
menjadi latar belakang munculnya persepsi ini.
Tapi, benarkah begitu? Yuk, cari tahu kebenarannya dengan
menyimak penjelasan di bawah ini.
Apartemen di Pusat Kota Harganya Mahal
Apartemen terkenal dengan harganya yang mahal. Tapi, tahukah
Anda bahwa tingginya harga ini disebabkan oleh lokasinya. Apartemen dengan
harga fantastis biasanya terletak di kota-kota besar seperti Jakarta. Inilah yang
menyebabkan munculnya persepsi bahwa hanya orang kaya dan ekspatriat berpenghasilan
tinggi yang mampu membeli apartemen.
Pilih Lokasi yang Tepat
Fakta lain yang menyebabkan tingginya harga apartemen adalah
lokasi. Tentu apartemen di kota besar dibanderol dengan harga lebih tinggi
dibanding yang berlokasi di pinggir kota. Intinya, semakin strategis lokasi
suatu hunian maka akan semakin melonjak pula harganya.
Jika Anda menginginkan hunian vertikal dengan harga lebih
terjangkau, Anda bisa memilih apartemen di Bogor atau kawasan penyangga
lainnya. Selain harganya lebih murah, lokasinya pun masih terbilang strategis
karena dekat dengan pusat kota.
View dan Lantai Apartemen Mempengaruhi Harga
Tahukah Anda, lokasi lantai dan view juga jadi faktor
kenaikan harga apartemen lho. Misalnya, apartemen dengan view laut atau perkotaan akan lebih
mahal dibanding view jalan. Nah,
jika ingin menempati apartemen yang on
budget, mungkin faktor ini bukanlah prioritas utama. Ada baiknya jika Anda cukup
memperhatikan lokasi yang nyaman dengan fasilitas mumpuni.
Apartemen untuk Semua Kalangan
Adakah apartemen seperti ini?
Ada! HK Realtindo hadir dengan angin segar untuk Anda dengan
membangun apartemen Olympic Residence Sentul.
Kehadiran apartemen di Bogor ini seolah mematahkan paradigma
bahwa apartemen hanya untuk golongan tertentu saja. Olympic Residence Sentul hanya
dibandrol dengan harga 350 Jutaan per unitnya! Tentu ini sangat
membuka peluang untuk Anda para pekerja yang ingin memiliki apartemen dekat
Jakarta.
Anda hanya perlu melakukan research kecil untuk
menemukan apartemen impian dengan harga terjangkau. Jadi faktanya, tidak semua
apartemen hanya untuk kalangan atas atau ekspatriat saja. Semua orang memiliki
kesempatan yang sama untuk memiliki hunian vertikal ini.
Source
Komentar
Posting Komentar